BSY0BSWiGSMpTpz9TUAoGfC7BY==

Demi Menanamkan Disiplin Berlalu Lintas Sejak Dini, Polisi Sambangi Anak-Anak TK

Polisi sahabat anak
CIANJUR, (KC).- Untuk menanamkan disiplin sejak dini tentang berlalu lintas, Dikmas Lantas Polres Cianjur menggelar program polisi sahabat anak. Kali ini sejumlah taman kanak-kanak (TK) di wilayah Cianjur yang menjadi sasaran.

Setidaknya ada beberapa petugas yang siap memberikan pengetahuan tentang berlalulintas diantaranya Ipda Joko Supono, Brigadir Ayi Ridayat, Briptu Mira dan Briptu Thomy Wibaya. Sejumlah sekolah TK pernah mereka kunjungi untuk memberikan pengetahuan tentang berlalu lintas sedini mungkin.

Seperti yang dilakukan di TK Perwari di jalan Arif Rahman Hakim, Cianjur, Kamis (6/9/2012). Sebanyak 60 murid TK Perwari terlihat antusias mengikuti pelajaran tentang berlalu lintas yang disampaikan oleh para anggota Dikmas Lantas Polres Cianjur.  

"Dalam rangka Progam Polisi Sahabat Anak kami memberikan pendidikan kepara para murid TK yang ada di Cianjur. Tujuan program ini tidak lain adalah untuk menanamkan disiplin sejak dini tentang keselamatan lalau lintas. Kita juga memberikan pengetahuan mengenai rambu-rambu lalu lintas," kata Briptu Thomy Wibawa.

Secara terpisah Kepala Sekolah TK Perwari Jubaedah menyambut baik program Polisi Sahabat Anak yang diksanakan Polres Cianjur. Program tersebut selain menambah pengetahuan anak juga diharapkan bisa lebih menanamkan sikap disiplin pada anak.

"Ini sangat bermanfaat bagi anak-anak. Mereka bisa mengetahui bagaimana berlalu lintas yang baik dan benar. Apalagi mereka juga dikenalkan dengan pengetahuan rambu-rambu lalu lintas. Mudahimudahan saja ini bisa berkelanjutan untuk mendekatkan anak kepada polisi," katanya (KC-02)**.

Comments0

Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.

Type above and press Enter to search.