BSY0BSWiGSMpTpz9TUAoGfC7BY==

PBB Parpol ke Tiga Yang Menyerahkan Berkas ke KPU Cianjur



Ketua DPC PPB Cianjur Moh. Toha menyerahkan berkas ke KPU
CIANJUR, (KC).- Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Cianjur, Rabu (5/9/2012) didatangi ratusan kader partai politik (Parpol). Kedatangan para kader parpol tersebut bukan untuk melakukan aksi demo, melainkan untuk menyerahkan daftar keanggotaan pengurus dan anggota parpol ke KPU untuk diferivikasi.

Salah satu parpol yang datang adalah Partai Bulan Bintang (PBB). Dipimpin langsung Ketua DPC PBB Kabupaten Cianjur, Moh. Toha dan dikawal oleh puluhan kader dan simpatisanya. Kedatangan PBB tersebut diterima langsung oleh Anggota KPU dari Divisi Hukum dan Perundang-undangan, Asep Rudiana dan Divisi Tekhnis U. Awaludin.

Ketua DPC PBB Moh. Toha mengatakan,  kedatanganya ke KPU Cianjur untuk menyampaikan data keanggotaan parpol sebagaimana yang telah diintruksikan dari DPP PBB. "Hari ini serentak PBB menyerahkan data keanggotaan ke setiap KPU diwilayahnya masing-masing sesuai intruksi dari pusat," kata Toha saat ditemui di kantor KPU Cianjur, Rabu (5/9/2012).

Dikatakan Toha, pada penyerahan data anggota parpol yang disampaikan ke KPU Cianjur untuk dilakukan ferivikasi sebanyak 3.240 anggota. "Sebenarnya masih banyak data anggota parpol. Wajar parpol memiliki kejelasan konstituen tidak hanya melakukan pendidikan politik, kita sambut ketentuan seperti ini selain upaya penataan juga merupakan upaya pendidikan bagi barpol," kata Toha (KC-02)**.

Comments0

Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.

Type above and press Enter to search.