CIANJUR,[KC],- Kompepar atau Kelompok Penggerak Pariwisata yang berada di area wisata religi pemakaman Eyang Dalem Cikundul Kecamatan Cikalong Kulon, bertekad menyukseskan gairah pariwisata di Kabupaten Cianjur salah satunya dengan meningkatkan perbaikan sarana prasarana dan pelayanan kepada setiap pengunjung.
Untuk merealisasikan tujuan mulya tersebut, Kompepar bekerjsama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Cianjur, pekan lalu, dipimpin oleh Kabid Pariwisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Cianjur Adang Sumaryadi dan Kepala Desa Cijagang Asep Zulkarnaen, melakukan peletakan batu pertama untuk merelokasi sebelas kios yang berada di kanan kiri jalan menuju area wisata ziarah pemakaman yang selalu ramai dikunjungi wisatawan tersebut. Rencananya relokasi kios ini dibangun atas biaya swadaya masyarakat, dengan nilai nominal sebesar Rp.96 juta rupiah akan dibangun kembali dalam rangka penataan yang lebih baik dan tampak lebih rapi sesuai arahan dari Kepala Disbudpar Kabupaten Cianjur.
Kabid Pariwisata, Adang Sumaryadi mengapresiasi warga masyarakat setempat, yang tergabung dalam wadah Kompepar dalam rangka peran aktif masyarakat dalam mewujudkan kondusifitas pariwisata di Kabupaten Cianjur menuju Visit Cianjur 2016 yang sedang dicanangkan. “Apa yang dilakukan oleh masyarakat Cigangan pada khususnya itu patut ditiru oleh komunitas lainnya, karena selain turut serta menyukseskan peningkatan PAD dan menggairahkan dunia pariwisata di Cianjur, juga menunjukkan kuatnya nilai-nilai gotong royong masyarakat di desa setempat, seperti yang diamanatkan oleh Bupati Cianjur tentang pentingnya menggiatkan gotong royong” Ujar Adang.
Sementara itu, Asep Zulkarnaen, Kepala Desa Cijagang sekaligus salah satu Pembina Kompepar Cikundul mengakui warganya selalu semangat jika dilibatkan dalam berbagai kegiatan positif seperti gotong royong ini. “Jika kios kios ini sudah terbangun kembali dengan wajah baru, diharapkan nantinya semakin mengundang wisatawan, dan jika terjadi peningkatan pengunjung, otomatis akan berdampak positif bagi hidupnya perekonomian warga juga” imbuhnya [KC.04]****
Untuk merealisasikan tujuan mulya tersebut, Kompepar bekerjsama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Cianjur, pekan lalu, dipimpin oleh Kabid Pariwisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Cianjur Adang Sumaryadi dan Kepala Desa Cijagang Asep Zulkarnaen, melakukan peletakan batu pertama untuk merelokasi sebelas kios yang berada di kanan kiri jalan menuju area wisata ziarah pemakaman yang selalu ramai dikunjungi wisatawan tersebut. Rencananya relokasi kios ini dibangun atas biaya swadaya masyarakat, dengan nilai nominal sebesar Rp.96 juta rupiah akan dibangun kembali dalam rangka penataan yang lebih baik dan tampak lebih rapi sesuai arahan dari Kepala Disbudpar Kabupaten Cianjur.
Kabid Pariwisata, Adang Sumaryadi mengapresiasi warga masyarakat setempat, yang tergabung dalam wadah Kompepar dalam rangka peran aktif masyarakat dalam mewujudkan kondusifitas pariwisata di Kabupaten Cianjur menuju Visit Cianjur 2016 yang sedang dicanangkan. “Apa yang dilakukan oleh masyarakat Cigangan pada khususnya itu patut ditiru oleh komunitas lainnya, karena selain turut serta menyukseskan peningkatan PAD dan menggairahkan dunia pariwisata di Cianjur, juga menunjukkan kuatnya nilai-nilai gotong royong masyarakat di desa setempat, seperti yang diamanatkan oleh Bupati Cianjur tentang pentingnya menggiatkan gotong royong” Ujar Adang.
Sementara itu, Asep Zulkarnaen, Kepala Desa Cijagang sekaligus salah satu Pembina Kompepar Cikundul mengakui warganya selalu semangat jika dilibatkan dalam berbagai kegiatan positif seperti gotong royong ini. “Jika kios kios ini sudah terbangun kembali dengan wajah baru, diharapkan nantinya semakin mengundang wisatawan, dan jika terjadi peningkatan pengunjung, otomatis akan berdampak positif bagi hidupnya perekonomian warga juga” imbuhnya [KC.04]****
Comments0
Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.