BSY0BSWiGSMpTpz9TUAoGfC7BY==

Pacet Gelar Porseni

CIANJUR, [KC].- Sebanyak 28 perwakilan Sekolah Dasar (SD) diwilayah Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur mengikuti kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) yang akan dilaksanakan, Senin- Kamis (2-5/2/2015).

Badan Kordinasi Kegiatan Siswa dan Guru (BKKSG) yang juga sebagai Ketua Panitia, Utang Ahmad Muhtar, mengatakan, setidaknya ada beberapa macam kegiatan yang dilombakan dalam kegiatan porseni tingkat SD tersebut. Diantaranya untuk futsal akan dilaksanakan di lapang Panyaweuyan komplek SDN Panyaweuyan. Untuk seni, senam,dan bola volly dilaksanakan dilapang SDN Harapan dan diaula PGRI Cabang Pacet dikomplek SDN Harapan.

Ketua PGRI Pacet Taufik Hidayat mengungkapkan, pihaknya sangat mengapresiasi adanya Porseni bisa dilaksanakan. Pihaknya berharap Pacet bisa menjadi Juara umum di Porseni tingkat kabupaten yang akan
dilaksanakan dalam waktu dekat.

"Anggap saja ini menjadi ajang pemanasan. Mudah-mudahan Pacet bisa juara umum, tentunya haruslah ditunjang dengan upaya dan perjuangan yang keras. Walaupun dengan dana yang sangat minim," ujar Taufik
disela sela kegiatan [KC-02/tis]**.

Comments0

Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.

Type above and press Enter to search.