CIANJUR, [KC].- Paguyuban Masyarakat Cianjur Kidul (PMCK) mendesak agar DPRD
Cianjur segera menggelar paripurna terkait hasil kajian tentang
pemekaran Cianjur Selatan menjadi Daerah Otonomi Baru (DOB). Karena
sebelumnya pihak eksekutif melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah
(Bappeda) telah melakukan kajian DOB Cianjur selatan.
Hasil dari
kajian yang dilakukan bahwa Cianjur selatan layak untuk menjadi DOB.
"Sekarang sudah jelas hasil kajiannya, tinggal bagaimana DPRD Cianjur
menggelar dalam paripurna untuk menegaskan itu dan disampaikan ke bupati
untuk ditindak lanjuti ke pemerintah provinsi," kata Ketua PMCK, H.
Tonton Sukarsa, Minggu (8/3/2015).
Menurut Tonton, saat ini
Depdagri menunggu hasil usulan DOB Cianjur selatan. Dibandingkan daerah
lain di Jawa Barat usulan DOB Cianjur selatan terbilang lambat.
"Sebenarnya DOB Cianjur selatan itu sudah layak, karena sejak tahun 1997
sudah ada perintah gubernur dan ditetapkan tahun 2000 untuk melakukan
pemekaran, sekarang kajiannya menguatkan lagi," katanya.
Meski
sudah layak, namun perjalanannya sangat lamban. Dibandingkan daerah lain
seperti Ciamis Selatan, Tasik selatan, Garut selatan dan sukabumi
selatan. "Cianjur terbilang lamban, akibat kurang dorongan dari berbagai
pihak. Kami berharap tahun ini sudah ada persetujuan bupati,
mudah-mudahan bupati berbaik hati," tegas Tonton.
Pihaknya juga
berharap, masalah DOB tidak dikait-kaitkan dengan kepentingan Pilkada
Cianjur. DOB merupakan sebuah tujuan untuk meningkatkan pembangunan
khususnya diwilayah Cianjur selatan.
"Tentu kami juga tidak ingin
masalah pemekaran Cianjur selatan ini menjadi isu politis. Ini
perjuangan kami masyarakat Cianjur selatan, tidak ada kaitannya dengan
kepentingan politis Pilkada," katanya.
Pihaknya akan menolak jika
nantinya ada calon yang mengaitkan DOB dengan kepentingannya. "Kami
sepakat DOB harus segera terwujud, tapi tidak menjadi isu politis
Pilkada. Kami minta bupati saat ini dimasa akhir jabatannya bisa
memberikan hal yang terbaik buat masyarakat Cianjur selatan," tegas
Tonton [KC-02]**.
Comments0
Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.