“Tentunya kita tidak mengharapkan generasi muda layu sebelum berkembang. Kita berharap generasi muda Cianjur tampil penuh semangat, berkapasitas memadai untuk menjadi pemimpin di masa depan,” kata Wakil Bupati Cianjur, Suranto, saat pembukaan Musda Nasyatul Aisyiah dan Muscab Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Kab. Cianjur, di Gedung Islam Kreatif Muhammadiyah.
Fenomena jaman terus berubah, seiring dengan pesatnya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, terutama informasi. Di satu pihak, menurut Suranto, leluasanya mengakses informasi ini menguntungkan, karena orang akan mudah mengakses pengetahuan. Namun di pihak lain justru merugikan, karena orang pun akan mudah mengakses hal-hal negatif, seperti pornografi, kekerasan dan sebagainya.
Oleh karena itu dalam menyiapkan generasi unggul sangat diperlukan peran orang tua. Sejak dini, imbaunya, orang tua harus telaten mendidik anak, baik di lingkunagn keluarga, lingkungan pergaulan, termasuk di sekolahan. Jangan sekali-sekali memercayakan pendidikan anak sepenuhnya kepada sekolahan, apalagi lingkungan tetangga. Terlebih sejatinya di lingkungan keluarga sendiri terdapat ancaman yakni tontonan media televisi yang banyak menyuguhkan tayangan tidak mendidik bagi anak-anak.
Malah konon, survey menyebutkan, 60% karakter anak ditentukan tayangan televisi, 15% didikan orang tua di rumah, selebihnya hasil interaksi anak dengan lingkungannya, termasuk lingkungan sekolah. Ini artinya peranan orang tua sangat besar dalam memantau perilaku anak yang menonton media televisi. ”Apa yang ditonton anak sebaiknya orang tua mengetahui, serta memilih dan memilahkannya,” ujar Suranto yang akan mencalonkan diri sebagai bupati Cianjur periode 2016-2021.
Intinya, sebut Suranto, membangun generasi muda handal harus dimulai sejak dini, serta diawali oleh orang tuanya sendiri. Jika orangtuanya lalai, maka dimungkinkan melahirkan generasi lemah. Sedangkan jika telaten, maka akan melahirkan generasi muda handal, yang sanggup mengukir sejarah, baik lokal, nasional, bahkan internasional.[KC.10/An]***
Comments0
Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.