BSY0BSWiGSMpTpz9TUAoGfC7BY==

HMI Cabang Cianjur Rutin Sahur On The Road Bareng Kaum Dhuafa

CIANJUR, [KC],- Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Cianjur gelar sahur on the road sebagai bagian dari program giat ramadhan 1436 H HMI Cabang Cianjur (12/7).

Wasekbid PAO HMI Cabang Cianjur, Firly Sopirmas mengatakan kegiatan Sahur On The Road merupakan kegiatan rutinan yang merupakan rangkaian acara di bulan ramadhan tahun ini, adapun Sahur On the Road Kali ini dipusatkan dijalan Bypas, Start depan Restoran Ikan Bakar Cianjur kemudian masuk jalan Raya mangunsarkoro, dilanjutkan mengarah Masjid Agung Cianjur  kemudian Taman Kota Joglo, masuk ke arah jalan Abdullah Bin'nuh atau tepatnya BLK finis Bypas. Setelah membagikan makanan untuk sahur dilanjutkan sahur bareng kader HMI Cabang Cianjur.

" Sahur On The Road sudah menjadi salah satu kegiatan rutin yang diadakan oleh HMI Cabang Cianjur setiap tahun, namun ditahun ini ada yang berbeda dari kegitan rutinan ini. Sahur On The Road ini diikuti oleh puluhan orang bersama  kader HMI dilingkungan Kota Cianjur pada pukul 03.00 WIB dinihari" ungkap Firly.

Menurutnya kegiatan ini bertujuan sebagai wahana berbagi antar sesama, sumber dana yang kami dapatkan murni dari seluruh kader HMI, upaya ini terus dilakukan dalam upaya menjaga kearifan sosial di  Cianjur,

HMI Cabang Cianjur membagikan 100 Paket Sahur kepada Abang-abang Tukang Becak, Anak-Anak jalanan, gelandangan dan pengemis, juga beberapa orang Masyarakat yang ingin melaksanakan Sahur.

" Kita sebagai mahasiswa harus bisa berbagi kepada kaum dhuafa meskipun Makanan yang kita hidangkan dan bagikan itu adalah hasil dari racikan kader-kader HMI Cabang Cianjur yang sudi memberikan sumbangan berupa  makanan untuk kaum  dhuafa yang sahur di Jalanan." kata Firly.

Firly menambahkan kondisi Ramadhan ini kita tetap berupaya untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat dalam upaya mencapai Ridho Allah serta mencapai ketaqwaan kita kepada Allah SWT. [KC.04]

Comments0

Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.

Type above and press Enter to search.