BSY0BSWiGSMpTpz9TUAoGfC7BY==

Cek Fasilitas Rumah Sakit, Suranto Sambangi RSUD Cimacan

CIANJUR, [KC].- Strategi prioritas pembangunan bidang kesehatan Kabupaten Cianjur salah satunya dengan merealisasikan fasilitas baru yang memenuhi standar pelayanan rumah sakit seperti halnya penambahan fasilitas Rumah Sakit Umum Daerah RSUD Cimacan yang berlokasi jalan raya Cipanas Kecamatan Cipanas.

Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Cianjur H. Suranto saat meninjau pelayanan kesehatan RSUD Cimacan pada agenda kunjungan kerjanya, Senin (24/8/2015). Menurut Suranto, fasilitas pelayanan diantaranya sarana kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang meIiputi pelayanan promotif, preventif seyogyanya terealiasasi sesuai dari misi Kabupaten Cianjur salah satu diantaranya meningkatkan ketersediaan dan keterjangkauan pelayanan kesehatan yang bermutu yang dilaksanakan oleh sumber daya manusia yang profesional dan bertanggungjawab.

"Sumber daya tersebut sudah cukup bagi puskesmas untuk melayani semua pasiennya, hanya  perlu ditingkatkan lagi mutu terhadap pelayanannya tidak bertele-tele dan membuat pencatatan yang terlalu banyak. Karena hal ini menyebabkan petugas puskesmas yang terbebani dengan banyaknya laporan. Puskesmas harus dapat membuat kemudahan dan kesederhanaan prosedur pelayanan tanpa mengurangi kualitas pelayanan yang diberikan. Hal ini termasuk dalam peningkatan mutu pelayanan," kata Suranto.

Dalam kunjungan kerjanya tersebut, Suranto yang juga menjadi Calon Bupati dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Cianjur 2015 ini sempat memeriksa sejumlah fasilitas yang ada di RSUD Cimacan bersama Direktur RSUD Cimacan H. Dharmawan Setiabudhi Dahlan. Beberapa ruang fasilitas dan tenaga kesehatan yang dimiliki RSUD Cimacan sudah lengkap untuk standarisasi kelas rumah sakit di kabupaten dan berharap dengan peningkatan kualitas, rumah sakit  Cimacan dapat terus memperbaiki manajemen pelayanan, karena reformasi birokrasi akan selalu dilaksanakan RSUD demi kesejahteraan warga masyarakat [KC-02/hms]**

Comments0

Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.

Type above and press Enter to search.