CIANJUR, [KC].- Bermaksud ingin mandi disungai, Seorang pemuda, Sandy (18) tewas tenggelam gara-gara tidak bisa berenang di Kampung Warung Seuseupan Desa Sukamanah Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur, Senin (24/8/2015).
Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, peristiwa tenggelamnya warga Kampung Caringin Cianjur yang terjadi sekitar pukul 11.30 WIB itu bermula saat korban bersama dua rekannya bermaksud hendak membetulkan saluran air. Saat itu korban bersama rekannya Salman (18) dan Udin (18).
Di saat Salman dan Udin sedang memperbaiki saluran air, Sandy tidak ikut mereka, namun lebih memilih mandi disungai yang tidak jauh dari kedua rekannya itu. Tidak beberapa lama, tiba-tiba kedua Udin dan Salman melihat Sandy mau tenggelam. Keduanya bermaksud mau menolong, tapi urung melakukan lantaran keduanya tidak bisa berenang.
Ditengah kepanikan itu, Salman berinisiatif meminta bantuan ke warga sekitar dan memberitahukan bahwa rekannya tenggelam. Diantara warga yang mengetahui ada yang tenggelam berupaya memberikan pertolongan. Selang setengah jam kemudian, korban Sandy berhasil ditemukan.
Saat ditemukan kondisinya sudah meninggal dunia. Korban selanjutnya dilarikan ke RSUD Cianjur. "Kami mendapatkan kabar dari rekan korban, begitu tahu kami dan warga lainya langsung memberikan pertolongan. Namun setelah berhasil diangkat, korban sudah meninggal," kata Ujang (35) warga setempat.
Sementara itu Kanit Instalasi Pemulasaran Jenazah RSUD Cianjur Multazam mengungkapkan, korban tiba di rumah sakit dalam kondisi meninggal dunia. Dari hasil pemeriksaan, dalam tubuh korban tidak ditemukan sejumlah luka. Hanya saja dari bagian mulut dan hidung keluar busa.
"Kalau melihat kondisinya tidak ada luka di sekujur tubuhnya. Dugaan korban meninggal karena tidak bisa bernafas. Tapi untuk memastikan harus dilakukan pemeriksaan lebih lanjut termasuk outopsim tapi harus menunggu ijin dari keluarganya," katanya [KC-02]**
Comments0
Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.