CIANJUR, [KC].- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cianjur membantah adanya warga di tiga kampung di Desa Buniwangi Kecamatan Pagelaran Cianjur selatan belum mendapatkan sosialisasi tentang pelaksanaan pemilihan bupati dan wakil bupati Kab. Cianjur tahun 2015. Pihak KPU telah melakukan sosialisasi saat melakukan pemutahiran data pemilih bagi warga.
"Jika secara person tidak tahu, saya bisa membenarkan. Tapi jika dalam satu atau bahkan hingga tiga kampung sekaligus, itu tidak mungkin. Dan kami sudah koordinasi dengan PPK dan PPS disana untuk mendatangi kampung itu, dan banyak diantaranya yang sudah tahu," kata Ketua Divisi Sosialisasi KPU Cianjur, Hilman Wahyudi.
Menurutnya, beberapa warga yang tidak tahu itu lantaran tidak terlalu suka dengan politik, serta mereka yang tidak hadir dalam sosialisasi dan tidak ada di rumah saat pemutahiran yang juga penerangan pemilihan dilakukan.
"Tidak semua orang ngeuh dengan politik, bahkan acuh. Sehingga tidak mengetahui adanya pemilihan. Wajar jika belum tahu," kata dia.
Menurutnya, masih ada waktu hingga 9 Desember untuk kembali mensosialisasikan pemilihan, agar seluruh warga dari berbagai lapisan elemen warga Cianjur mengatahui pesta demokrasi itu.
"Caranya kami kirim petugas untuk mensosialsisaikannya juga. Untuk daerah pelosok, kami berdayakan desa, untuk turut mensosialisasikan, termasuk dari media. Kami yakin dalam waktu dekat sudah sepenuhnya tersosialisasikan," tandasnya.
Sebelumnya, Warga di Tiga Kampug yaitu Sukajaya, Cihanjuang, dan Waspada Desa Buniwangi kecamatan Pagelaran, mengaku tidak mengetahui adanya pemilihan bupati. Apalagi mengenal para calon yang akan dipilih [KC-02/is]**
Comments0
Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.