BSY0BSWiGSMpTpz9TUAoGfC7BY==

Hitung Cepat Rectoverso Institute, Pasangan Suranto-Aldwin Rahadian Menangi Pilkada

CIANJUR, [KC].- Berdasarkan hasil hitung cepat Rectoverso Institute, pasangan Suranto-Aldwin Rahadian (Suara) memenangkan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Cianjur 2015. Suara menang dengan selisih 6,95%.

Pasangan ini berhasil meraih 48,65%, disusul pasangan Irvan Rivano Muchtar-Herman Suherman dengan 41,70% dan Deni Sunarya-Zainy Hamzah 5,61%. Sementara, 4,04% suara lainnya dinyatakan tidak sah.

Sebagaimana dilansir PRLM, suara pasangan Suranto-Aldwin itu menang di tiga dapil dan sisanya dikuasai Beriman. Sebanyak 220 TPS dijadikan sampel pada hitung cepat ini. TPS tersebut berada di 55 desa dengan dipilih secara acak di 32 kecamatan yang berada di Cianjur. Rectoverso mengklaim, tingkat kesalahan pada hitung cepat ini yakni 6,6%.

Peneliti Rectoverso Isra Yanuar Giu mengatakan adanya perbedaan setiap proses hitung cepat bisa terjadi. Hal itu disebabkan karena metedologinya menggunakan sampel. Namun, untuk kecermatannya dapat dilihat dari tingkat kesalahan perhitungan tersebut.

"Bukan hasil akhirnya yang dilihat tapi margin error-nya. Artinya dari margin error itu bisa mensimulasikan hasil yang ada. Kalau biaara soal perbedaan ini tidak bermasalah, kami siap mempertanggungjawabkannya," kata Isra di Cianjur [KC-02/ta]**

Comments0

Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.

Type above and press Enter to search.